Dua anggota legislator dari fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan DPRD Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulsel, yakni, Hj. Asnaini Chaeruddin dan Hj. Asmawar Syamsu, hari Kamis, (29/3) siang, menyatakan sikap tegasnya menolak kenaikan harga bahan bakar minyak bersubsidi yang diwacanakan pemerintah pusat.
Dari sekian banyak fraksi di DPRD Kepulauan Selayar, hanya Fraksi PDI-P yang dengan lantang dan secara tegas, berani menyatakan sikap penolakannya atas kebijakan kenaikan harga BBM.
Sikap penolakan terhadap kebijakan kenaikan BBM merupakan instruksi langsung DPP PDI-P kepada segenap anggota DPRD dari fraksi PDI-P pada tingkat kabupaten/kota di seluruh pelosok nusantara, termasuk Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulsel yang wajib hukumnya untuk dilaksanakan, tandas Asmawar.
Dikatakannya, fraksi PDI-P Kabupaten Kepulauan Selayar awalnya merencanakan akan turun langsung ke jalan untuk menggelar aksi unjuk rasa menolak kenaikan harga BBM. Namun atas pertimbangan, Selayar, hanyalah bahagian kecil dari Indonesia, maka niat tersebut pun akhirnya dibatalkan teman-teman di DPRD. (fadly syarif)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar