Menatap Pesona Sunset Bumi Tanadoang

Menatap Pesona Sunset  Bumi Tanadoang

Sabtu, 28 Januari 2012

Sepenggal Catatan Dilema Pengembangan Bandar Udara H. Aroeppala


Ditinjau dari sudut pandang kepentingan udara, ketersediaan lahan seluas 80 hektar untuk pengembangan kawasan Bandar Udara H. Aroeppala dinilai sudah lebih dari cukup. Tinggal ada beberapa hal penting yang perlu mendapat skala prioritas pembenahan untuk memudahkan pengembangan kawasan Bandar udara.
Salah satunya adalah,  jalan poros Padang yang melintasi kawasan Bandar Udara H. Aroeppala. Dalam kaitan itu, Kepala Bandar Udara Kepulauan Selayar, Agus Sugeng Widodo berharap, kiranya Pemprov Sulsel dan Pemkab Kepulauan Selayar dapat sesegera mungkin, melakukan upaya pemindahan lokasi jalan dimaksud.
Selain keberadaan jalan poros Padang, Agus juga sempat menyinggung status sungai Balang Pattung sebagai salah satu faktor yang dikhawatirkan akan menjadi penghambat berlangsungnya pengembangan kawasan Bandar udara H. Aroeppala
Oleh karenanya, Agus meminta adanya perhatian serius Pemprov Sulsel bersama jajaran Pemkab Kepulauan Selayar untuk memikirkan upaya reklmasi dan realokasi sungai Balang Pattung, agar dapat langsung ditembuskan ke laut.
Hal ini dinilai penting mendapat skala prioritas untuk menghindari sungai Balang Pattung berputar di sekitar lahan Bandar udara H. Aroeppala dan akan menjadi faktor pemicu terkendalanya rencana penambahan panjang landasan pacu menjadi 3000 meter.
Agus juga berharap, kiranya Pemprov Sulsel dan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar dapat segera memikirkan upaya  penambahan lahan tanah seluas 20 hektar untuk pemindahan terminal penumpang dan cargo.
Sebab bukan sebuah hal yang mustahil, Bandar Udara H. Aroeppala akan berkembang sejajar, setara dengan Bandar udara berskala Provinsi di tanah air Indonesia.
Terlebih lagi,  data frekuensi jumlah penumpang yang dimiliki pihak Bandar Udara H. Aroeppala dari hari ke hari, semakin memperlihatkan peningkatan dan kemajuan luar biasa.
Fakta ini kata Agus, merupakan sebuah capaian prestasi dan loncatat luar biasa untuk kategori Bandar udara yang baru dalam tahap pengembangan, sepertihalnya Bandar Udara H. Aroeppala, tandas Agus menambahkan. (fadly syarif)       

Tidak ada komentar:

TOP RELEASE

Gaul Cell Selayar

Gaul Cell Selayar
Jual Beragam Jenis Telefon Selular & Melayani Service Kerusakan Ponsel
Powered By Blogger